Membuat SubTotal pada data excel

Membuat subtotal tanpa menambahkan kolom pada urutan data excel, untuk mengelompokan jenis data yang sama dan membuat jumlah dari kelompok data tersebut.
Menggunakan fasilitas Subtotal pada microsoft excel berfungsi untuk membuat outline data. dengan fasilitas sub total ini kita bisa membuat jumlah sekelempok data, menghitung banyaknya data dari beberapa kelompok data.
Semua itu dapat disisipkan dalam barisan data tanpa harus menambah baris atau row dari data tersebut. selain menghitung subtotal dalam penggunaan fasilitas ini juga kita bisa menghitung grand total. artinya data yang disajikan dapat ditampilkan lebih detail, sehingga memudahkan kita dalam menganalisa sekelompok data tersebut.

Menggunakan fasilitas subtotal dengan memilih group outline pada menu tab Data

Dari menu data pada baris menu pilihlah group outline kemudian klik subtotal seperti pada gambar di bawah ini.
membuat subtotal pada excel
menu subtotal
ada dua jenis data yang akan ditampilkan dengan fasilitas subtotal ini yaitu
  • Subtotal berguna untuk menghitung dengan ringkasan fungsi seperti menghitung jumlah, rata-rata atau banyaknya data kelompok tertentu. dengan subtotal ini kita bisa menampilkan ringkasan fungsi pada setiap colom.
  • Grand total merupakan nilai total dari semua data atau merupakan kumpulan dari data subtotal.
saya akan mencoba memberikan sebuah contoh penggunaan fasilitas subtotal dari data seperti pada gambar berikut
membuat sub total pada excel
data awal
Setelah membuat sebuah data seperti contoh diatas selanjutnya aktifkan kursor di salah satu cell data tersebut kemudian klik tab menu data pada group outline pilihlah subtotal. pastikan data yang kita buat mempunyai label kolom atau nama kolom dari setiap data.
sehingga tampil kotak dialog seperti di bawah ini.
membuat subtotal pada excel
kotak dialog subtotal
Apabila kita ingin membuat subtotal jumlah dari data maka pada bagian use function pilihlah sum. untuk fungsi lain seperti average untuk mencari rata-rata count untuk menghitung banyaknya data, dan anda bisa mencoba fungsi lainnya.
Saya mencoba mengguanakan fungsi sum pada kotak dialog subtotal tersebut sehingga hasil akhir dari proses itu adalah sebagai berikut
membuat subtotal pada excel
hasil subtotal
Pada bagian sebelah kiri dari data tersebut ada angka 123 angka 1 (satu) untuk menampilkan grand total menampilkan jumlah total dari data tersebut.angka 2 (dua) untuk menampilkan subtotal setiap data. angak 3(tiga) untuk menampilkan data secara lengkap antar grand total subtotal dan seperti gambar di atas. kita dapat menyembunyikan data dengan menekan symbol -(negatif) sebelah kiri, serta dapat menampilkan dengan menekan tanda + (plus) sebelah kiri pada tampilan subtotal itu.
Apabila fasilitas ini dirasa menggangu atau tidak akan kita pakai setelah kita mendapatkan data subtotal yang kita inginkan maka kita bisa mengembalikannya kepada posisi data awal dengan cara mengklik lagi subtotal sehingga tampil kotak dialog subtotal kemudian klik remove all.
Mungkin itu saja untuk lebih detailnya bisa dicoba sendiri mudah-mudahan postingan membuat subtotal pada excel ini bisa membantu teman-teman.